Ads Top

Bolu Toba Medan - Oleh Oleh dari Kota Medan

Medan adalah kota yang memiliki beragam kuliner yang menarik dan lezat untuk dicoba. Banyak jenis makanan termasuk jajanan yang bisa dicoba. Apalagi ketika berkunjung ke kota medan, tidak lengkap rasanaya jika tidak membawa oleh oleh dari kota Medan. Salah satu oleh - oleh kota medan adalah Bolu Toba Medan. Bagi aku yang suka mencari berbagai jenis bolu. Bolu toba medan termasuk bolu yang memiliki rasa yang pas di lidah terutama varian yang ada coklatnya( maklum saya suka coklat). 



Nah jika kalian ingin membeli dan mengetahui rasanya kalian dapat mengunjungi bolu toba medan di jalan  K.H Wahid Hasyim No.55 Medan. Selain menjual bolu toba medan, mereka juga menjual pernak pernik dan jajanan khas medan lhoo.

Kalian penasaran dengan bermacam macam varian rasa bolu toba medankan. berikut aku sajikan verian rasa. deskripsi dan harganya sehingga gak bingung untuk memilih:



Coklat Padang Bulan (59.000)
    Di dalamnya terdiri dari dua sponge cake dan dilapisi filling coklat yang lumer. Luarnya memiliki  lapisan tiger skin yang khas, dengan tambahan taburan topping coklat yang berlimpah

Titi Kuning Cheese (59.000)
    Di dalamnya terdiri dari dua lapis bolu vanilla dengan filling keju yang lumer bertekstur creamy dengan topiing taburan keju yang melimpah ruah

Spikoe (59.000)
    Terdiri dari dua bolu dari kayu manis yang super lembut, dilapisi dengan olesan filling keju dan coklat. Dengan tambahan topping keju dan coklat yang melimpah ruah.

Kampung Keling Tiramisu (59.000)
    Di dalamnya terdiri dari dua bolu vanilla yang super lembut. Dilapisi filling krim tiramisu dengan tambahan taburan coklat cappucino yang melimpah ruah    

Pancing Hazelnut Oreo (57.000)
    Didalamnya terdiri dari dua lapis bolu vanilla yang super lembut, dilapisi krim hazelnut yang lumer, dan tambahan topping oreo yang super crunchy.    

Bolu Gulung 3 rasa (65.000)
    Terdiri dari 3 varian bolu vanillay yang digulung dan dilapisi masing masing filling coklat, green tea, dan cappucino dengan tambahan topping coklat, green tea dan cappucino yang melimpah ruah.

Coffelicious (65.000)
    Terdiri dari 3 varian bolu vanilla yang di gulung dan dilapisi masing-masing filling tiramisu, mocca, dan cappucino. dengan tambahan topping meses coklat yang melimpah ruah

Japaris Durian (55.000)
    Didalam terdiri dari dua bolu vanilla yang super lembut, dilapisi dengan olesan filling durian yang lumer. Dengan tambahan topping durian yang super crunchy.




Dan jangan lupa, saat ini ada PROMO GO FOOD BOLU TOBA MEDAN yang dapat Anda manfaatkan. Anda bisa dapatkan diskon hingga 40 ribu rupiah dengan minimal belanja 120 ribu rupiah saat memesan melalui Gofood. Jadi, jangan sampai melewatkan kesempatan untuk mendapatkan diskon dan mencicipi bolu toba Medan yang lezat ini. 

No comments :

fajarsiagian. Powered by Blogger.